Bagaiaman Cara Merawat Mustika ?
Artikel » Bagaiaman Cara Merawat Mustika ?
Mustika merupakan sebuah benda bertuah yang merupakan sarana atau media perantara yang mengandung energi spiritual yang secara garis besar berasal dari kekuasaan Tuhan Sang Maha Pencipta. Mustika ini memiliki banyak sekali ragam jenisnya. Bahkan dari daerah tertentu memiliki batu mustika khas yang memiliki tuah atau fungsi tertentu.
Bahkan orang-orang pada jaman dahulu seperti kaum Raja, tokoh-tokoh besar seperti Sokarno, Soeharto dan para pemimpin jaman dulu memiliki koleksi Batu Mustika yang sangat banyak, tidak hanya satu. Salah satu tujuan mereka mengoleksi batu mustika yaitu sebagai sarana untuk di jadikan ageman agar menjadi pemimpin yang selalu di patuhi dan di segani oleh rakyatnya. Selain itu, batu mustika juga memiliki tuah yang bermanfaat sebagai sarana untuk perlindungan.
Batu mustika yang di miliki akan senantiasa melindungi diri Anda kapan pun dan di manapun Anda berada. Namun, ada hal-hal tertentu yang bisa mengakibatkan batu mustika yang Anda miliki tidak bisa memancarkan energinya. Salah satu faktor penyebabnya yaitu Anda tidak melakukan perawatan yang baik terhadap batu mustika yang Anda miliki. Oleh karen itu, agar batu mustika Anda bisa memancarkan energi yang kuat, Anda perlu melakukan perawatan yang benar dan tepat.
Oleh karena itu, Ki Sabrang Alam yang telah berpengalaman selama bertahun-tahun sebagai pakar spiritual memiliki cara-cara khusus dalam merawat benda bertuah. Bahkan, beliau memiliki ratusan bahkan ribuan benda bertuah yang memiliki jenis serta membutuhkan perawatan yang berbeda-beda. Berikut adalah tips merawat mustika/batu bertuah yang di berikan oleh Ki Sabrang Alam :
- Simpan batu mustika atau batu permata Anda ditempat yang kering. Hindarkan dari tempat yang lembab.
- Bersihkan permukaan batu atau mustika menggunakan kain bersih atau dengan tisu. Membersihkan permukaan batu/mustika menggunakan lap berfungsi menghilangkan debu atau kotoran yang menempel di permukaan mustika bertuah.
- Simpan batu mustika atau batu bertuah koleksi Anda dengan dibungkus sehelai kain atau tisu. Agar tidak bergesekan dengan batu permata / mustika lainnya.
- Olesi permukaan mustika menggunakan minyak mistik non-alkohol secara rutin setiap sebulan sekali. Minyak mistik yang disarankan berupa mawar, melati, cendana, ataupun gaharu. Namun, hanya dengan minyak mistik yang berkualitas, batu mustika Anda semakin terjaga dan energi yang terkandung di dalamnya semakin kuat.
- Cara lain yang bisa Anda lakukan yaitu selama sebulan sekali mengasapi batu mustika Anda menggunakan menyan. Cara ini di percaya mampu menguatkan kandungan energi yang ada di dalamnya.
- Jika Anda tidak memiliki waktu untuk merawat batu mustika Anda dnegan mengolesi minyak mistik maupun mengasapi batu mustika dengan menyan, tidak masalah. Hanya saja, tuah dalam batu mustika Anda kurang maksimal.
Kapan WaktuTerbaik Untuk Merawat Batu Mustika Bertuah ?
Waktu terbaik untuk merawat mustika atau benda bertuah yaitu di antara jam 11 malam hingga jam 02.00 pagi dini hari. Anda bisa memilih waktu yang tepat di antara jam-jam tersebut.
Untuk benda mustika yang memiliki tuah atau manfaat sebagai sarana penarik kerejekian, pengasihan, jodoh, keberuntungan, akan lebih baik jika dilakukan pada hari senin malam (di kalender jawa malam seloso kliwon).
Sedangkan untuk benda mustika yang memiliki tuah atau manfaat sebagai sarana untuk perlindungan gaib, keperkasaan, kanuragan, pagar ghaib, anti kerasukan, menyerang. Tepatnya dilakukan di hari kamis malam (dalam penanggalan Jawa malam jumat kliwon).
Itulah tips atau cara merawat batu mustika secara mudah yang di berikan oleh ahli spiritual Ki Sabrang Alam. Tentu, cara yang telah di berikan ini sangat mudah dan sudah terbukti ampuh untuk merawat benda bertuah khususnya batu mustika. Silahkan KLIK DI SINI Untuk Menuju Halaman Koleksi Batu Mustika Bertuah Milik Ki Sabrang Alam.